03 December 2013

Seandainya Anakku Main di Chocokid Littletown



Saya dan putra saya, Andrew, tinggal di apartment Mall of Indonesia. Dan setiap ke mall kita selalu penasaran buat masuk ke satu store manis di depan karusel. Udah ngintip-ngintip tapi belum pernah kesampaian bermain di sana. Soalnya… anak saya ngga suka coklat.

Saya juga bingung kok ada anak kecil ngga suka coklat.

Anyway… Ngga suka coklat bukan berarti ngga suka “bermain” dengan coklat. Anak saya paling heboh kalo ketemu chocolate fountain. Sibuk menusuk buah dan marshmallow untuk dicelupkan ke air mancur berbentuk coklat tersebut. Siapa yang makan? Ya saya. Hahaha… Makanya saya jadi mampir ke website Chocokid Littletown (http://www.chocokid-littletown.com), saya langsung senang. Soalnya ternyata di sana bukan hanya coklat, coklat dan coklat, tapi banyak juga aktivitas lain. Good news buat Andrew (yang tadinya ragu-ragu masuk tempat bertuliskan “coklat”) bahwa dia bisa bermain di sini.

Jadi, seandainya Andrew dapat kesempatan main di Chocokid Littletown saya yakin yang pertama dia samperin adalah si SAPI. Kapan lagi kita yang tinggal di apartment (and ngga punya kebon) bisa memerah susu dan langsung minum susu segarnya. Then, he’d go straight to the ice cream van. Meski ngga suka coklat, Andrew suka es krim dan mendekorasi. Apalagi kalau dapat chef hat dan apron seperti chef beneran. Hasil karyanya? Tentu saja biasanya diberikan untuk Mama-nya (saya) untuk dimakan.


Cow Milking
Ice Cream Van

No comments:

Post a Comment

Terima kasih sudah mampir, jangan lupa tinggalkan komen. Mohon maaf untuk yang meninggalkan link hidup dan komen bersifat spam atau iklan akan dihapus.