14 July 2015

Andrew Bicara Jalan-Jalan

Setelah memutar otak mau menulis apa lagi untuk tantangan blogging 15 hari non-stop yang saya ikuti di salah satu grup FB, akhirnya saya memutuskan untuk menulis tentang anak yang menjadi awal mula adanya blog ini dan kisah #datewithdudu. Yup! Hari ini Andrew ulang tahun.


Sebagian pembaca blog ini mungkin sudah tahu kalau Andrew alias Dudu itu cerewet, berani komentar dan mudah akrab dengan orang. Zodiaknya sama dengan si Mama jadi kita berdua sama-sama sensitif dan drama. Kalau urusan jalan-jalan, dia senang yang outdoor (biasanya gunung atau pantai) dan menginap di hotel. Lalu apa lagi? Kita interview saja anaknya.


Apa yang paling seru dari liburan?
Aku bisa kemana-mana. Kita bisa jalan-jalan dan bersenang-senang bersama keluarga. Naik pesawatnya seru, naik kereta juga asyik. Tapi paling asyik naik pesawat karena bisa dapat makanan. Mungkin naik mobil paling asyik karena di pesawat tidak bisa makan mie instant

Loh siapa bilang?

Ada yang bisa ya, Ma? Pesawat apa? Yuk naik!

Tujuan liburan favorit kamu ke mana?
Singapore, karena ada Science Center yang isinya banyak hal mengenai science. Sepulang dari sana kita bisa membaca buku di perpusatakaan karena letaknya tidak terlalu jauh dari science center. Juga ada subway jadi kita bisa kemana-mana tanpa mobil. Singapore juga keren karena mempunyai Sentosa Island yang penuh dengan waha seru seperti yang mobil meluncur turun dari atas bukit, yang aku nabrak terus ketika mengemudikannya (Namanya Luge, Du) dan tembak-tembakan sambil naik kuda. Universal studio juga bagus karena bisa naik wahana Jurassic Park dan Madagascar.

Main pistol air di Waterworld
Negara yang ingin dikunjungi?
Inggris. London. Aku ingin pergi lagi ke sana. Aku ingin ke jam besar yang itu lagi. Big Ben. Aku ingin mendengarnya berbunyi.

Emang masih berbunyi, Du?
Kurasa masih. Dan kita belum ke Tower of London untuk melihat-lihat pedang ksatria. Selain itu aku mau pergi ke Amerika untuk bertemu keluargaku. Semoga di Amerika ada kolam renang yang bagus.


Selamat datang di Guci
Kalau di Indonesia, senang ke mana?
Di Indonesia aku senang ke Guci karena ada pemandian air panas. Apalagi bisa naik gunung. Udaranya dingin jadi aku suka. Selain Guci aku senang ke Semarang karena bertemu dengan keluargaku juga. Aku juga suka makan nasi ayam. Satu lagi tempat yang aku ingin kunjungi di Indonesia adalah Pekalongan karena hotelnya punya kolam renang seperti waterbom. 

Ini Dupan, waterpark yang ada di Pekalongan
Maksudnya Dupan ya Du? Kayaknya itu bukan kolam renang hotel tapi waterpark yang ada di samping hotel deh. Ngomong-ngomong Hotel, hotel seperti apa yang kamu suka?
Hotel Guci. Hotelnya bentuk perumahan seperti tinggal di villa di gunung. Juga ngga ada AC tapi ngga panas. Bisa ke atas gunung jadi senang hati. Kalau tidak ada gunung, hotel yang ada kids clubnya. Kids club itu penting karena aku bisa main sepuasnya. Kolam renang saja tidak cukup, aku mau ke kids club juga.


Kecil-kecil sudah geret koper sendiri
Jadi, kalau anak-anak mau jalan-jalan, mereka harus siapkan apa saja?
Barang-barang yang mereka perlu, mainan, buku, bekal, air. Siapkan peta juga. Jangan lupa kasih tahu Mama-nya kamu ingin ke mana (di tempat tujuan). Jika ternyata nggak bisa ya jangan ngambek. Kalau mau naik pesawat, agar tidak takut, anak-anak harus mengalihkan perhatian mereka pada mainan atau buku yang mereka bawa. Kalau ke Singapore, anak-anak harus berjalan secara normal, jangan terlalu aktif agar tidak capek karena di Singapore kan jalan kaki terus.

Happy birthday Dudu! Let’s go on another adventure soon.

7 comments:

  1. wah... dudu udah bisa di interview. Pengalaman jalan-jalannya udah banyak juga. Btw, emang dudu itu indo percampuran atara indonesia dan luar negeri) ya? Wajahnya ngga bisa bohong, ganteng gituuu kaya bule ^___^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Mba, Dudu ini campuran indo - Amerika. Tapi mukanya banyak yang bilang mirip Arab. Hehehehe.

      Delete
  2. Duduu yg geret koper lucu bangeeed Mama Ruthhh...♡.♡

    ReplyDelete
  3. Wah, Dudu mau jalan-jalan ke Amerika, ya. Ajak donk Bunda ketemuan sama keluarga Dudu di Amrik itu. #iichsiapaeluh hehe... Umur Dudu sama lho sama umur cucu Bunda, namanya Ayman. #gaknanyayadu?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ayo Bunda, ajak cucunya juga biar ada temennya. Kalau ada yang seumuran makin semangat jalan-jalannya.

      Delete
  4. Nambah ah, komentarnya, Dudu guanteng banget sih. Rambutnya bagus banget, hehe...

    ReplyDelete

Terima kasih sudah mampir, jangan lupa tinggalkan komen. Mohon maaf untuk yang meninggalkan link hidup dan komen bersifat spam atau iklan akan dihapus.